CCTV-news.online – Tangerang, senin 26 mei 2025
Ramainya pemberitaan terkait adanya dugaan makelar tenaga kerja di sebuah perusahaan yang bergerak di bidang alas kaki akhir-akhir ini,membuat manajemen perusahaan tersebut merasa tidak nyaman dan tentu akan menggerus kepercayaan yang sudah di bangun selama ini.
Manajemen PT.Xinhong yang di wakili oleh Akmani beserta jajaran lainnya berinisiatif untuk mengundang perwakilan Pemerintah Desa dan beberapa awak media untuk menjelaskan apa yang sudah menjadi topik hangat di masyarakat.
“Manajemen Perusahaan sudah sangat transparan kepada siapa pun untuk tidak menjadikan perusahaan ini sebagai ladang bisnis, apalagi sifatnya untuk kepentingan pribadi,”tegasnya
Hal senada di ungkapkan oleh Ica bagian SDM yang juga berada di jajaran manajemen PT.Xinhong bahwa perusahaan tersebut melarang untuk siapapun melakukan praktek percaloan dalam perekrutan tenaga kerja.
“Kami bahkan membuat pengumuman serta memasang pamplet, perusahaan ini tidak memungut bayaran satu rupiah pun dalam perekrutan karyawan,dan jika ada oknum yang coba melakukan hal itu untuk segera melaporkan kepada pihak manajemen, sangsi tegasnya adalah pemecatan,”ucap Ica kepada wartawan.Senin.26/05/2025.
Sementara Wildan yang hadir untuk mewakili pemerintahan Desa Cibadak,pada pertemuan tersebut menjelaskan apa yang selama ini menjadi permasalahan hingga muncul berbagai spekulasi di masyarakat.
“Mungkin ini jalan untuk bisa lebih menguatkan lagi hubungan antara pihak perusahaan dan pemerintah sebagai mitra,”ujar Wildan
Lebih lanjut Wildan meminta kepada manajemen perusahaan untuk lebih ketat dalam pengawasan, terutama ketika akan merekrut karyawan atau tenaga kerja yang baru.
“kami berharap kedepannya perusahaan harus jeli dalam pengawasan,jangan sampai kelengahan itu di manfaatkan oleh oknum demi kepentingan pribadi, karena ini menyangkut nama baik Perusahaan,”pungkasnya.
Dalam waktu yang bersamaan,Sarwan Ketua RW 05 saat dimintai tanggapannya dengan adanya pertemuan tersebut,secara tegas sangat mengapresiasi dengan sikap dan sambutan dari pihak manajemen PT.Xinhong Indonesia.
“saya selaku ketua RW 05,Desa Cibadak, Kecamatan Cikupa,atau tempat dimana perusahaan ini berdomisili sangat mengapresiasi atas sambutan yang sudah diberikan oleh pihak manajemen,”tutup Sarwan.
Red@CCTVnews